SMK Al Amanah Kembali Meraih Juara Ajang MTQ Pelajar Kota Tangsel
25 September 2016 - Muhamad Mawahib
Usai sudah pergelaran Musabaqah Tilawatil Quran ( MTQ) Pelajar ke 3 Tingkat Kota Tangerang Selatan. MTQ Pelajar ke-3 ini berlangsung mulai tanggal 14-16 September 2016 di Kecamatan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan. Acara ini resmi ditutup pada hari Jumat, 16 September 2016 pukul 10.00 WIB oleh Plt. Sekda Pemkot Tangerang Selatan, Drs. H. Muhammad, M.Si, yang turut pula dihadiri oleh Plt. Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang Selatan, Dr. H. Yahya Iskandar.
Pada pergelaran ini, Alhamdulillah, Kontingen SMK Al Amanah kembali tampil memukau dalam 3 cabang Lomba, yaitu Lomba Pidato Putra, Lomba Pidato Putri dan Lomba Cerdas Cermat. SMK Al Amanah berhasil menyabet juara 1 dalam Lomba Pidato Putri, juara 2 dalam Lomba Pidato Putra, dan Juara 3 dalam Lomba Cerdas Cermat.
“Selamat kepada ananda Alfiah Khasanah, sebagai juara 1 lomba Pidato Putri, ananda Dicky Salim sebagai juara 2 lomba Pidato Putra, dan ananda Rosmawati, Novan Eko Budi, dan Sulfy Ulfiyyah sebagai juara 3 Lomba Cerdas Cermat, SMK..... Bisaaaa!!” Ujar Kepala SMK Al Amanah, Drs. Nahrawi, S.Ag.
“Semoga dengan adanya kegiatan MTQ Tingkat Pelajar ini mampu memicu diri dan semangat siswa untuk meningkatkan kualitas iman dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Kegiatan ini sangat positif untuk mensosialisasi syiar Islam melalui anak-anak sekolah. Dan semoga anak-anak kita dapat melanjutkan prestasinya pada MTQ Tingkat Provinsi bahkan Nasional” lanjut Direktur Pendidikan dan Pondok Pesantren Al Amanah Al Bantani, Drs. H. TB. Suhandi CH, M.Pd.